Medan – Pemerintah Provinsi Sumatera Utara melalui Dinas Perhubungan, kembali menggelar program mudik gratis dalam rangka Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru).
Untuk musim mudik Nataru 2024 tersebut, disiapkan 1.200 tiket penumpang. Mereka nantinya akan dilayani puluhan bus ke 7 daerah tujuan. Rencana keberangkatan pada 21 Desember 2024 dari Terminal Amplas Medan.
Kepala Dinas Perhubungan Sumut, Agustinus Panjaitan, mengatakan hal tersebut kepada wartawan di Kantor Gubernur Sumut, Kamis (5/12/2024).
“Kembali program mudik gratis Natal dan Tahun Baru dihadirkan Pemprov Sumut untuk membantu masyarakat yang ingin pulang ke kampung halaman dalam merayakan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025,” ujar Agustinus didampingi Kepala Bidang Informasi Komunikasi Publik (IKP) Dinas Komunikasi dan Informasi Sumut Harvina Zuhra.
Agustinus mengatakan 7 tujuan mudik gratis tersebut adalah:
1. Medan-Parapat Sibolga.
2. Medan-Parapat-Tarutung,
3. Medan-Parapat-Siborongborong-Pakkat-Barus.
4. Medan-Kabanjahe-Sidikalang-Salak
5. Medan-Kabanjahe-Pangururan
6. Medan-Kabanjahe-Tigabinanga
7. Medan-Kisaran Rantauprapat.
Untuk menjadi peserta program mudik gratis Nataru tersebut, Agustinus mengatakan harus melakukan pendaftaran di 6 sentra pendaftaran pada 4-19 Desember 2024.
Keenam sentra pendaftaran tersebut, yakni Kantor Dishub Sumut, Terminal Amplas, Kampus Universitas HKBP Nommensen Medan, Kampus Universitas Methodist Indonesia Medan, Kampus Unika St Thomas Medan, serta Kantor Distrik X HKBP Medan-Aceh.
Pendaftaran juga dibuka secara online melalui scan ORCode atau dengan mengunjungi laman http://s.id/MUDIKNATARU2024.
“Karena kuota terbatas, maka pendaftaran akan ditutup sewaktu-waktu jika kuota sudah terpenuhi. Karena itu untuk masyarakat, segeralah mendaftarkan diri,” ujar Agustinus.
Ditambahkan Agustinus, program mudik gratis Nataru 2024 tersebut bertujuan untuk mengurangi kepadatan maupun kecelakaan lalu lintas. Program ini juga untuk meringankan beban masyarakat mengingat prediksi terjadinya kenaikan tarif angkutan hingga 10%.
“Jadi memang program mudik gratis ini juga untuk mendukung terciptanya perjalanan yang aman, nyaman, dan terkendali,” pungkas Agustinus. (medanbisnis)