Rabu, Oktober 1, 2025
Portal Media Online Berita Hari Ini
Iklan PT Indako Trading Coy
  • Beranda
  • Medan
  • Ekonomi
  • Ragam
  • Olahraga
  • Politik
  • Daerah
  • Nasional
  • Internasional
  • Hiburan
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Medan
  • Ekonomi
  • Ragam
  • Olahraga
  • Politik
  • Daerah
  • Nasional
  • Internasional
  • Hiburan
No Result
View All Result
Portal Media Online Berita Hari Ini

Berita Utama SeputarSumut

Beranda Ekonomi

PGN Pertahankan Peringkat “Sangat Sehat AAA”

Bukti PGN Konsisten Jaga Operasional Stabil dan Cost Optimization

Oleh Redaksi 15
Kamis, 19 Juni 2025
PGN sebagai Subholding Gas Pertamina mempertahankan peringkat nasional atas tingkat kesehatan perusahaan tahun buku 2024 yaitu AAA atau sangat sehat (excellent soundness).(Dok:PGN)

PGN sebagai Subholding Gas Pertamina mempertahankan peringkat nasional atas tingkat kesehatan perusahaan tahun buku 2024 yaitu AAA atau sangat sehat (excellent soundness).(Dok:PGN)

Share on WhatsappShare on FacebookShare on Twitter

Jakarta – PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) sebagai Subholding Gas Pertamina kembali mempertahankan peringkat nasional atas tingkat kesehatan perusahaan tahun buku 2024 yaitu AAA atau sangat sehat (excellent soundness).

Peringkat ini menunjukkan kesehatan perusahaan dalam keadaan kokoh dan berkelanjutan sesuai dengan parameter yang diterapkan Kementerian BUMN

Iklan PT Indako Trading Coy Iklan PT Indako Trading Coy Iklan PT Indako Trading Coy

Penilaian ini dilakukan melalui kerja sama dengan Fitch Ratings Indonesia dengan hasil peringkat bb+/aa (idn) dalam Stand Alone Rating dan peringkat BBB-/AA+ (idn)/stable dalam Final Rating.

Dengan hasil tersebut, PGN dinyatakan kembali memperoleh predikat “Sangat Sehat” untuk Tahun Buku 2024 serupa dengan capaian tahun sebelumnya (2023).

Sekretaris Perusahaan Fajriyah Usman mengutarakan bahwa capaian ini mencerminkan kinerja operasional yang stabil, tata kelola perusahaan yang baik (Good Corporate Governance), serta pengelolaan keuangan yang disiplin dan transparan.

Berita Terkait

PGN Aktif dalam Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat dan Pelestarian Lingkungan

BULOG Sumut Siap Serap 41 Ribu Ton Gabah Petani, Tetapkan Harga Minimum Rp6.500/Kg

Konten berbayar dibawah ini adalah iklan platform MGID, SeputarSumut.com tidak terkait dengan pembuatan konten ini

Dalam tiga tahun terakhir, PGN terus mencatatkan tren positif Dividend Payout Ratio dalam kisaran di atas 60% serta Dividend Yield di atas 7%.

Hal ini membuktikan komitmen PGN menjaga tingkat kesehatan keuangan yang kuat serta prospek pertumbuhan perusahaan yang lebih baik untuk memberikan nilai tambah bagi para pemegang saham.

Pada tahun 2024, PGN membukukan kinerja pendapatan sebesar USD3,79 miliar tumbuh sekitar 4% dari tahun sebelumnya, serta Laba Tahun Berjalan Diatribusikan Kepada Entitas Induk mencapai USD339 juta, naik 22% dari tahun sebelumnya. Adapun belanja modal pada tahun 2024 tercatat sebesar USD255 juta, meningkat 10,12% dibandingkan tahun 2023.

“Keberhasilan mempertahankan tingkat kesehatan perusahaan dan konsistensi dalam pembagian dividen mencerminkan komitmen kuat PGN dalam menjaga keberlanjutan dan profitabilitas usaha, sekaligus memberikan imbal hasil optimal kepada pemegang saham,” ujar Fajriyah.

Di tengah tantangan eksternal, PGN memiliki fondasi yang kuat dan strategi bisnis yang jelas menuju pertumbuhan kinerja. Upaya perusahaan dalam optimalisasi operasional dan portofolio bisnis dilakukan dengan meningkatkan efisiensi di seluruh lini bisnis serta mengevaluasi portofolio agar fokus pada segmen yang paling porspektif.

“Manajemen risiko dan keuangan dijalankan secara disiplin dengan memperkuat mitigasi risiko operasional dan keuangan, termasuk pengelolaan likuiditas yang lebih ketat,” terang Fajriyah.

Tak kalah penting, PGN terus mengembangkan solusi energi gas bumi yang terintegrasi untuk memberikan layanan terbaik bagi pelanggan. “PGN juga memperdalam kolaborasi dengan seluruh stakeholder mulai dari pemerintah, pemasok dan pelanggan untuk menciptakan ekosistem pemanfaatan gas bumi yang lebih stabil dan berkelanjutan di masa transisi energi saat ini,” pungkas Fajriyah.(REL/Siong)

Tags: PGN
Konten berbayar dibawah ini adalah iklan platform MGID, SeputarSumut.com tidak terkait dengan pembuatan konten ini

ArtikelPopuler

  • Kemeriahan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah/Tahun 2025 yang digelar SD Negeri 105855 PTPN II, Tanjung Morawa, Sabtu (27/9/2025).(Ist)

    Tanamkan Akhlak Unggul, SDN 105855 PTPN II Tanjung Morawa Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Sofyan Tan Terharu Terima “Surat Cinta” dari Anak Asuh, Kado Terindah di HUT ke-66 adalah Kesuksesan Mereka

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Perkuat Ketahanan Energi Maritim, Pertamina Patra Niaga Sumbagut Sinergi dengan Kodaeral I Belawan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Harga Gabah Rp 6.500/kg, Bulog Asahan Siap Beli Hasil Panen Petani Batubara, Asahan & Tanjung Balai

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kisah Nursiha, Community Officer BTPN Syariah yang Raih Apresiasi Umrah Gratis Berkat Dedikasi Memberdayakan Ibu-Ibu Nasabah

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Portal Media Online Berita Hari Ini

SeputarSumut.com berita terkini Sumatra Utara info Medan, ekonomi, ragam, olahraga, politik, daerah, nasional, internasional, hiburan.

  • Redaksi
  • Hubungi Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Kebijakan Privasi
  • Pernyataan Penyangkalan
  • Syarat dan Ketentuan Layanan
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Medan
  • Ekonomi
  • Ragam
  • Olahraga
  • Politik
  • Daerah
  • Nasional
  • Internasional
  • Hiburan

@ 2020 SeputarSumut.com

Situs web ini menggunakan cookie. Dengan terus menggunakan situs web ini, Anda memberikan persetujuan terhadap penggunaan cookie. Kunjungi Kebijakan Privasi dan Cookie kami.