Medan– Mondial, merek perhiasan mewah internasional yang dikenal akan keindahan desain dan kualitas berlian terbaiknya, membuka kembali butik Mondial di Sun Plaza Medan, Sumatera Utara, Minggu 26 Januari 2025.
Butik ini kini hadir dengan konsep baru yang lebih modern dan mewah, menghadirkan suasana nyaman serta pengalaman berbelanja yang lebih istimewa bagi para pelanggan setianya.
Menambah keistimewaan momen tersebut, Nicholas Saputra yang merupakan Brand Ambassador dari Mondial serta Creative Director untuk koleksi Mondial Precious juga turut hadir.

koleksi perhiasan yang semakin lengkap di butik Mondial Sun Plaza Medan. (seputarsumut/Asiong)
“Mondial sangat senang dapat kembali hadir di Sun Plaza Medan dengan konsep butik yang baru,” ujar Leslie Christian Saputra, General Manager Mondial.
Ia menjelaskan, butik ini dirancang untuk memberikan kenyamanan sekaligus pengalaman belanja yang eksklusif bagi para pencinta perhiasan mewah di Medan.
Kota Medan sendiri sebutnya merupakan salah satu kota yang sangat istimewa bagi Mondial. Antusiasme masyarakat di kota Medan selama ini sangat positif terhadap kehadiran Monfial di Sun Plaza.

“Untuk itulah, kami berusaha untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kami. Kami berharap dengan kehadiran butik yang lebih modern dan koleksi perhiasan yang semakin lengkap ini, Mondial dapat semakin dekat dengan para pelanggan setia di Medan,” ucap Leslie.
Kehadiran Nicholas Saputra sebagai Brand Ambassador Mondial juga menambah dimensi yang unik dan istimewa dalam cerita ini. Sebagai seorang ikon yang tidak hanya dikenal akan karisma dan prestasinya di dunia seni, tetapi juga atas apresiasinya terhadap keindahan dan makna mendalam dari sebuah karya, Nicholas adalah representasi sempurna dari nilai-nilai yang dijunjung oleh Mondial.
“Kami juga sangat bangga dapat bekerja sama dengannya melalui Mondial Precious Collection, yang menjadi wujud nyata dari kreativitas dan keahlian yang menginspirasi,”imbuh Leslie.
Mengusung konsep House of Brands, Butik Mondial Sun Plaza Medan menonjolkan berbagai signature collections ikonis yang dimiliki Mondial, seperti Branded Diamonds, Men’s Jewellery, MONDIAL Fantasy, Mondial Gala Collection, dan Mondial Precious x Nicholas Saputra.
Setiap signature collection ini memiliki showcase khusus di butik, menciptakan pengalaman berbelanja yang lebih personal dan memungkinkan pelanggan untuk menemukan perhiasan yang paling sesuai dengan gaya dan kebutuhan mereka.
Nicholas Saputra, Brand Ambassador Mondial serta Creative Director dari koleksi Mondial Precious yang juga hadir dalam pembukaan kembali butik Mondial Sun Plaza Medan turut menambahkan, selama berkolaborasi Mondial telah memberikan dirinya kepercayaan bukan hanya dalam menjadi wajah dari Mondial serta dalam pengembangan koleksi perhiasan Mondial Precious, namun juga dalam menyapa para pelanggan yang tersebar di berbagai kota di Indonesia.
“Komunitas pelanggan Mondial merupakan sebuah komunitas yang penuh antusiasme akan karya serta desain perhiasan,”ungkap Nicholas Saputra.
Nicholas Saputra menyatakan,
layaknya sebuah karya perhiasan yang memiliki daya untuk menginspirasi, keberadaan komunitas seperti ini tentunya juga merupakan hal positif yang memberikan warna tersendiri bagi ranah gaya hidup di Indonesia.
Acara reopening ini semakin istimewa dengan kehadiran para penggemar Nicholas Saputra yang datang untuk memberikan dukungan.
Kehangatan dari fanbase yang memadati butik menciptakan suasana penuh antusiasme, menambah kemeriahan acara.
Dengan pembukaan kembali butik Mondial Sun Plaza Medan, Mondial berharap dapat terus memberikan pengalaman belanja perhiasan terbaik bagi para pelanggan, sambil terus memperkuat posisinya sebagai House of Brands yang menawarkan koleksi perhiasan berkualitas tinggi dan berkelas dunia.
Eksklusivitas yang Menginspirasi serta Eksplorasi yang Kerap Memukau
Sebagai House of Brands, Mondial menghadirkan koleksi perhiasan berlian dengan kualitas terbaik yang dirancang untuk memenuhi selera pencinta kemewahan di Indonesia.
Salah satu kebanggaan Mondial adalah branded diamonds, berlian bermerek yang mencerminkan standar keunggulan, desain eksklusif, dan nilai simbolis yang kuat.
Dengan standar penilaian ketat dan desain yang unik, setiap koleksi branded diamonds Mondial seperti Mondial Excellent Cut (MEC) Ultimate, Light of Mondial, Brilliant Rose, FireMark, dan Mondial Excellent Pearl (MEP), menawarkan sesuatu yang lebih dari sekadar keindahan yaitu sebuah ekspresi gaya, status, dan kepribadian.
Di industri perhiasan Indonesia, kehadiran MONDIAL memberikan pelanggan akses langsung ke perhiasan berkualitas internasional tanpa harus melangkah jauh dari tanah air.
Sebagai House of Brands, Mondial menggabungkan inovasi desain, keahlian gemologi, dan dedikasi pada detail, menciptakan koleksi yang menjadi lambang keanggunan dan status bagi para penggemarnya.
Branded diamonds Mondial bukan sekadar perhiasan, melainkan sebuah mahakarya dalam keindahan, warisan, dan ekspresi diri yang abadi.
Selain merayakan pembukaan kembali butik Mondial Sun Plaza Medan, Mondial juga memberikan sedikit bocoran mengenai peluncuran Mondial Precious x Nicholas Saputra: Fire Collection, yang akan diadakan pada bulan Februari mendatang.
Koleksi ini merupakan mahakarya terbaru Mondial yang menjelajahi elemen “api” sebagai simbol kekuatan, transformasi, dan keindahan yang membara. Sebuah bukti nyata akan kiprah Mondial yang konsisten mempersembahkan kualitas serta eksplorasi yang selalu membuahkan kekaguman publik.(Siong)