seputar-Jakarta | Sinetron hit Ikatan Cinta tamat usai penayangan episode terakhir pada Rabu (23/1/2024) sore. Ikatan Cinta berakhir setelah merilis lebih dari 1.000 episode sejak tayang pada Oktober 2020.
Kabar Ikatan Cinta berakhir diumumkan melalui unggahan akun media sosial resmi sinetron itu. Unggahan tersebut menampilkan poster Ikatan Cinta dengan potret sederet pemeran utama.
“Tiga tahun, waktu yang tidak sebentar. Tawa, canda, ceria, dan cerita jadi satu dalam cerita kita bersama,” tulis akun Instagram resmi @ikatancinta.mncp dan @officialrcti, Rabu (24/1).
“Terima kasih penonton setia Ikatan Cinta. Terima kasih atas cinta yang tidak ada hentinya untuk kami,” lanjutnya.
Akun resmi Ikatan Cinta juga membagikan video perpisahan para pemeran sinetron hit tersebut. Video itu memperlihatkan momen perpisahan para pemeran di lokasi syuting.
Sejumlah karakter utama terlihat mencurahkan kesan mereka, seperti Surya Saputra, Glenca Chysara, hingga Rionaldo Stokhorst.
Arya Saloka yang comeback menjadi Aldebaran pada episode terakhir itu mengakhiri video perpisahan dengan mengucapkan terima kasih kepada para penonton.
“Terima kasih banyak buat perjalanan selama tiga tahun ini. Senang sekali bisa bertemu dengan kalian semua,” ujar Glenca dalam video tersebut.
“Sekali lagi kami ucapkan terima kasih banyak untuk penonton setia Ikatan Cinta. Kami semua pamit,” pungkas Arya Saloka.
Ikatan Cinta merupakan sinetron hit produksi MNC Pictures yang tayang perdana pada Oktober 2020. Sinetron itu melejit selama tayang pada masa pandemi Covid-19.
Popularitas Ikatan Cinta tak lepas dari duo karakter utama, yakni Aldebaran (Arya Saloka) dan Andin (Amanda Manopo). Namun, setelah ratusan episode, Ikatan Cinta mengalami perubahan cerita besar-besaran.
Perubahan cerita itu terjadi setelah Arya Saloka dan Amanda Manopo mundur dari proyek tersebut. Deretan pemeran utama pun berganti, menjadi trio Rionaldo Stockhorst, Glenca Chysara, dan Evan Sanders.
Namun, Arya Saloka juga sempat comeback pada tahun lalu. Ia kembali menjadi Aldebaran usai sempat menghilang dan disebut mengalami kecelakaan pesawat saat ke Amerika Serikat. (cnnindonesia)