Jakarta – Tim gabungan menemukan lagi satu jenazah korban longsor dan banjir bandang di Petungkriyono, Pekalongan. Jenazah ditemukan di antara bebatuan di sungai.
Kondisi wajah korban rusak namun pihak keluarga bisa memastikan tubuh yang baru ditemukan adalah Taadi (34) warga Singgodadi, Petungkriyono. Hingga Rabu (22/1/2025) malam, tim telah menemukan total 21 korban tewas.
Dandim 0710 Pekalongan, Letkol inf Rizky Aditya, di posko bencana alam di Puskesmas Petungkriyono, membenarkan perihal penemuan satu korban tersebut.
“Korban yang tadi ini, ditemukan di aliran sungai, di bebatuan di sungai. Hingga malam ini, jumlah dari korban 21 orang korban meninggal yang berhasil ditemukan,” kata Rizky Aditya, Rabu (22/1/2025).
Korban ditemukan sekitar 1 hingga 2 km, dari lokasi kafe. “Sekitar 1 sampai 2 km ditemukan dari titik hilang saat berteduh di kafe,” ungkapnya. (detik)