Medan – Wakil Wali Kota Medan Zakiyuddin Harahap mengunjungi Sekolah Dasar (SD) tempatnya dulu menimba ilmu di Jalan Ibrahim Umar, Kecamatan Medan Perjuangan, Kota Medan, Senin (10/3/2025).
Selain ingin bernostalgia mengenang masa di bangku sekolah dulu, kunjungan Zakiyuddin ini juga untuk melihat fasilitas sekolah yang menunjang proses belajar para siswa.
“Alhamdulillah kondisi SD ini sangat layak dan baik. Adapun beberapa fasilitas yang kurang akan kita perbaiki dan tambah secara perlahan ke depan. Rasanya seperti bernostalgia, kembali mengunjungi tempat saya belajar dahulu. Saya berada di titik ini tidak lain juga karena sosok seorang guru yang tiada henti memberi ilmu dan mengajar,” kata Zakiyuddin.
Usai berkunjung ke SD tempat dimana dirinya belajar dahulu, Zakiyuddin kemudian bertolak ke SDN 060851, SDN 060852, SDN 060853 dan SDN 064017.
Sama seperti yang dilakukan sebelumnya, di sekolah tersebut Zakiyuddin juga meninjau sejumlah fasilitas seperti ruangan kelas, perpustakan, kantin dan kamar mandi.
“Kondisinya juga baik dan masik layak namun ada beberapa hal yang perlu ditambah fasilitas pendukung pembelajaran,” ujar Zakiyuddin.
Tidak hanya sekedar melihat fasilitas sekolah, Zakiyuddin juga menyempatkan diri untuk melihat proses belajar mengajar, dimana para siswa terlihat berdiskusi dan berinteraksi satu sama lain.
“Anak-anak ini merupakan aset besar bangsa. Keingintahuan mereka menjadi tolak ukur betapa besarnya potensi generasi muda kita dalam menyongsong masa depan bangsa. Untuk anak anakku yang duduk di sekolah dasar, teruslah ingin tahu dan merajut mimpi setinggi tingginya, dan semoga menjadi generasi yang dapat membangun bangsa dan negara ke depan menjadi lebih baik,” pesan Zakiyuddin. (BEN)