Kamis, Juni 12, 2025
Portal Media Online Berita Hari Ini
Iklan PT Indako Trading Coy
  • Beranda
  • Terbaru
  • Medan
  • Ekonomi
  • Ragam
  • Olahraga
  • Politik
  • Daerah
  • Nasional
  • Internasional
  • Hiburan
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Terbaru
  • Medan
  • Ekonomi
  • Ragam
  • Olahraga
  • Politik
  • Daerah
  • Nasional
  • Internasional
  • Hiburan
No Result
View All Result
Portal Media Online Berita Hari Ini
Beranda Medan

DPRD Medan Minta Hasil Tes Urine Bebas Narkoba Camat dan Lurah Transparan

oleh Redaksi 15
Senin, 28 April 2025, 23:29 WIB
Wakil Ketua DPRD Medan Hadi Suhendra.(Ist)

Wakil Ketua DPRD Medan Hadi Suhendra.(Ist)

Share on WhatsappShare on FacebookShare on Twitter

Medan – Wakil Ketua DPRD Medan Hadi Suhendra meminta Wali Kota Medan Rico Waas transparan atas hasil tes urine bebas Narkoba seluruh camat dan lurah se Kota Medan. Diusulkan, tes urine bebas Narkoba dilakukan juga semua kepala lingkungan (Kepling) di Kota Medan.

“Kita apresiasi gebrakan yang dilakukan Wali Kota Medan untuk tes urine kepada camat dan lurah. Tentu masyaralat juga sangat berharap hasil dari tes urine itu disampaikan secara transparan,” kata Hadi Suhendra (foto) kepada wartawan di gedung DPRD Medan, Senin (28/4/2025).

Iklan PT Indako Trading Coy Iklan PT Indako Trading Coy Iklan PT Indako Trading Coy

Politisi Golkar itu mengatakan, bila ada camat dan lurah yang terbukti positif menggunakan Narkoba harus diberikan sanksi tegas. “Jabatan sebagai camat dan lurah harus dicopot. Camat dan lurah harus memberi panutan yang baik di tengah masyarakat,” kata Suhendra.

Ditambahkan Hadi Suhendra, guna memaksimalkan hasil pelayanan yang prima kepada masyarakat alangkah bagus nya dilakukan tes urine kepada seluruh Kepling di Kota Medan.

“Kepling selaku ujung tombak perpanjangan tangan Wali Kota Medan di tengah masyarakat diharapkan bebas dari Narkoba sehingga dapat bekerja dengan baik ,” tambah Hadi.

Konten berbayar dibawah ini adalah iklan platform MGID, SeputarSumut.com tidak terkait dengan pembuatan konten ini

Seperti diketahui, seluruh camat dan lurah se Kota Medan dilakukan tes urine di halaman Rumah Dinas Wali Kota Medan, Sabtu (26/4/2025). Langkah ini diambil Wali Kota Medan sebagai bagian dari komitmen dalam melayani masyarakat secara prima serta upaya memberantas Narkoba.

Menariknya tes urine yang dilakukan setelah olahraga pagi. Tidak hanya dilakukan oleh camat dan lurah saja, namun Wali Kota Medan Rico Waas dan Sekda Kota Medan Wiriya Alrahman juga turut melakukan tes urine.

Rico Waas beranggapan dalam memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat tentunya diperlukan kesiapan diri. Salah satu tindakan preventif yang dapat dilakukan ialah dengan menjaga diri dari bahaya Narkoba.

“Ini juga sebagai bentuk kasih sayang Pemko Medan kepada jajaranya, karena kami tidak ingin melihat jajaran kami yang ada di kewilayahan sampai merusak diri bahkan merusak masa depan keluarga akibat narkoba,”ujar Rico Waas. (BEN)

BacaJuga

Rico Waas Cek Kondisi Rumah Perlindungan Sosial di Medan Tuntungan

Ketua TP PKK Sumut Kahiyang Ayu Tinjau Pemberian MBG di Medan Amplas

Sun Plaza Hadirkan “Fun-tastic Holiday” Jelang Libur Sekolah

Rico Waas Beri CSR Award pada Perusahaan Terbanyak Salurkan CSR

Kapal Nelayan KM Alfarida GT 4 Tenggelam Tertabrak Tanker

Rico Waas Evaluasi Kinerja Jajaran Pimpinan Perangkat Daerah

Sofyan Tan Ajak Generasi Muda Nyalakan Api Nasionalisme di Era Digital

Seorang Jemaah Haji Kabupaten Mandailing Natal dari Embarkasi Medan Wafat di Tanah Suci

Konten berbayar dibawah ini adalah iklan platform MGID, SeputarSumut.com tidak terkait dengan pembuatan konten ini

ARTIKELPOPULER

  • HUT Kota medan

    Medan Akan Jadi Kota Global, Bobby Ingatkan ASN Jauhi Narkoba-Judi Online

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Jalan Sidikalang – Medan yang Amblas Sudah Bisa Dilintasi Kenderaan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Fahzren Preman Orang Utan Haven, Sambut Rombongan Sofyan Tan dan Bupati Deli Serdang

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Pohon Besar Jatuh, Jalan Sumatera Medan-Aceh Terhambat

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Sofyan Tan: Soekarno Pernah Tegaskan Tak Biarkan Alam Dikeruk Sebelum Rakyat Berpendidikan Tinggi

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Portal Media Online Berita Hari Ini

SeputarSumut.com berita terkini Sumatra Utara info Medan, ekonomi, ragam, olahraga, politik, daerah, nasional, internasional, hiburan.

  • Redaksi
  • Hubungi Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Kebijakan Privasi
  • Pernyataan Penyangkalan
  • Syarat dan Ketentuan Layanan
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Terbaru
  • Medan
  • Ekonomi
  • Ragam
  • Olahraga
  • Politik
  • Daerah
  • Nasional
  • Internasional
  • Hiburan

@ 2020 SeputarSumut.com